Senin, 24 Juni 2013

Kerja Tim Sukses

Menentukan Target Suara
Seperti yang mungkin sudah Anda mengetahuinya bahwa untuk menembak perlu titik bidik. Setelah menentukan titik bidik maka agar menembak tepat sasaran diperlukan penerapan teknik yang tepat dan benar. 


Bayangkan ketika anda sedang menembak burung. Anda fokus kepada sasaran dan menerapkan beberapa cara menembak yang baik. Saya tidak pandai menembak, hanya saja mengenal sedikit tentang cara menembak yang diajarkan seorang teman. Menembak menggunakan senapan-angin type pompa tidaklah harus menggunakan tenaga ekstra untuk menembak.

Tidak seperti menembak menggunakan senapan-angin tenaga gas. Untuk type tenaga gas saya belum pernah mencoba. Untuk type pistol saya pernah mencoba pistol beretta milik teman. 

Menembak dengan senapan-angin type pompa memang harus memompa sekuat-kuatnya tenaga senapan tersebut, begitu Anda ingin menembak menggunakan telescope maka harus menggunakan perasaan yang lebih mendalam agar tembakan tepat pada sasaran


Cara menembak menggunakan kiranya seperti ini. Tahan senapan kuat-kuat ke bahu, hingga benar-benar diam. Atur ritme pernapasan dan mata fokus ke sasaran.

Saya melihatnya, ketika menentukan target lebih senang menggunakan mengibaratkan ketika sedang menembak. Perumpamaan yang menurut saya sempurna.

Setelah Anda memprediksi suara untuk menang, langkah ini-menentukan target jumlah suara-sangat penting dan harus Anda lakukan. Tentukan target suara yang harus diraih. Diskusikan target suara yang akan Anda raih. Dengan melihat pengalaman pemilu sebelumnya anda bisa melakukan pendekatan jumlah yang anda targetkan.

Semua Tim Sukses Anda harus mengetahui target ini. Maka bicarakanlah dan ingatkan terus target ini dalam setiap pertemuan rutin. Biarkan tim sukses akrab dengan jumlah target tersebut.

Bagaimana kami menetapkan target. Saat itu kami menetapkan target 20 ribu suara. Jumlah tim sukses kami, berdasarkan data, ada 500 orang yang berasal dari 6 kecamatan, meliputi tim sukses ring 1, ring 2, dan ring 3. Tim sukses tingkat kecamatan, tingkat desa dan tingkat zona dasar (Salah satunya berdasarkan kampung atau RT). Jadi target ini berasumsi 1 orang tim sukses bekerja untuk meraih 40 suara. Mereka memiliki data masing-masing untuk hak pilih yang menjadi target mereka.

Bila target mereka ada ada di luar zona pematauannya maka setelah dilakukan pendekatan dan ada respon maka di limpahkan ke tim sukses yang bertugas untuk zona garapan kampanye wilayah tersebut. Posisi tim sukses adalah melakukan penguatan.

Dari hasil pemilu kami meraih suara 5.400 lebih. Kami meraih suara seperempat dari target yang telah kami tentukan.

Sudahkan Anda menentukan target? Bila sudah, apakah tim sukses anda mengetahui dan akrab dengan target tersebut?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baca Juga Artikel Berikut Ini :

Bagaimana supaya Anda menang di PILEG bergantung dari anda membangun AUDIEN ANDA SENDIRI dan membangun DAYA AJAK yang kuat. Bagaimana Caranya?


Silahkan baca artikel-artikel pemenangan PILEG berikut ini :

  1. Persiapan Menyeluruh Untuk Pemenangan Anda di PILEG
  2. Inilah Penyebab Proses Pemenangan Dilakukan Serampangan
  3. Mau Nyaleg? Sempatkan Untuk Mempelajari Situasi dan Iklim Di Internal
  4. 12 Wilayah Rahasia Ini Jarang Semua Di Garap Caleg Dalam Marketing Politik
  5. Buku ini awalnya hanya untuk catatan pribadi saat jadi ketua tim sukses pileg 2009
  6. Mau Nyaleg? Sempatkan Untuk Mempelajari Situasi dan Iklim Di Internal
  7. Fenomena Partai Yang Seharusnya Jadi Cambuk Bikin Terus Perbaikan Internal Tanpa Kecuali
  8. Cari Pengurus Partai Ternyata Sulit. Bisa-bisa Kelimpungan
  9. Buku : Kunang-kunang Pemenangan Pemilu
  10. Inilah Penyebab Proses Pemenangan Dilakukan Serampangan
  11. Mendalami Pemilih Pragmatis
  12. Bagi Caleg Kendala Vital Untuk Menang Pileg Sebenarnya Hanya Satu
  13. Jangan Salah Pendekatan, Efeknya Fatal Untuk Kemenangan Sang Caleg
  14. 10 Bahaya Pragmatis Yang Mungkin Jarang Dipikirkan Serius Efeknya Sangat Berbahaya
  15. Semua Inti Tulisan Pemenangan Pileg Tentang Hal Ini, Apa Saja?
  16. Bila Nyaleg Jangan Kalah Sama Tukang Sayur Keliling
  17. Bukan Yang Terbaik Tapi.....
  18. Asyikkkk!!!!Tulisan Saya Di Muat dan Di Sebar
  19. Cara Menang Mutlak di Pileg
  20. Persiapan Menang Nyaleg Di Pileg 2019
  21. Berbekal Sejak Dini, Dengan Strategi Pemenangan Yang Ampuh
  22. Mendalami 2 Jenis Pemilih Pragmatis, Anda Jangan Terperangkap
  23. 6 Penyebab Yang Menjadikan Terpaksa Harus Pragmatis
  24. 5 Hal Ini Sepertinya Harus Ada Pada Caleg Supaya Tak Beresiko Besar
  25. Caleg Harus Siaga Diri Mengamankan Diri, Aman dari Sisi Ini

============================

Lanjutkan ke SESI 2 : Klik disini!

-------------------------------------------------